Rabu, 29 April 2020

Wajib Pakai Saat Keluar Rumah, 7 Masker Kain Ini Ampuh Tangkal Virus

sumber: lazada.co.id


Sekarang ini, seluruh masyarakat Indonesia diwajibkan menggunakan masker saat melakukan kegiatan di luar rumah untuk mencegah penyebaran Covid-19. Hal ini sesuai anjuran organisasi kesehatan dunia, WHO dan pemerintah. Masker kesehatan yang mulai langka, serta harga yang cukup tinggi membuat sebagian orang merasa khawatir.

Namun, kamu tak perlu khawatir kehabisan masker penutup hidung dan mulut, banyak jenis material kain yang dapat dimanfaatkan sebagai bahan masker. Penggunaan kain sebagai masker juga lebih nyaman saat dipakai, dengan berbagai desain yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Berikut 7 jenis kain yang dapat kamu gunakan sebagai masker.

1. Masker Kain Katun

sumber: tokopedia.co.id

Katun merupakan jenis kain untuk masker dengan daya serap yang sangat tinggi, sehingga nyaman saat digunakan. Selain itu, kain berbahan katun memiliki tekstur yang lembut. Untuk membuat masker dari bahan kain katun, kamu tidak perlu repot berbelanja bahan kain, cari saja kaos oblong milikmu, karena kain katun campuran pun tidak masalah digunakan sebagai masker. Bahkan katun campuran mampu melindungi dari virus dengan tingkat efektivitas 70%.

Sebelum membuat masker dari kain katun, pastikan kamu membuat ukuran yang pas pada wajah ya. Sehingga tidak ada celah yang memudahkan virus masuk melalui hidung maupun mulut. Selain itu, jangan lupa untuk selalu mengganti masker setiap 4 jam sekali, dan mencuci masker setiap hari.

2. Masker Kain Linen

sumber: shopee.co.id

Linen merupakan salah satu jenis kain untuk masker yang memiliki daya serap lebih tinggi bila dibanding kain katun. Untuk mendapatkan kain linen, kamu tidak perlu membeli di toko kain lho, karena kamu dapat menggunakan serbet dapur yang masih bersih dan belum pernah terpakai untuk dijadikan sebagai masker kain. Bahkan kain linen ini cukup efektif melindungi dari partikel virus sebesar 62 % lho.

Selain efektif melindungi dari partikel virus, kain berbahan linen juga cukup mudah didapatkan. Sehingga akan lebih memudahkanmu dalam mencari bahan untuk masker. Pastikan kamu menggunakan masker secara tepat dan pas di wajah ya, agar tidak ada celah untuk masuknya partikel virus.

3. Masker Kain Sutra

sumber: lazada.co.id

Jenis kain untuk masker selanjutnya yaitu kain sutra. Kain bertekstur lembut ini sangat cocok digunakan sebagai masker kain, karena kain sutra dibuat dari bahan alami, sehingga cocok bagi kamu yang berkulit sensitif. Masker yang dibuat dari kain sutra memiliki tingkat efektivitas sebesar 54% lho. Jadi selain aman bagi pemilik kulit sensitif, masker kain sutra juga cukup efektif melindungi dari partikel virus.

4. Masker Spunbond

sumber: shopee.co.id

Kantong filter pada alat penyedot debu juga dapat digunakan sebagai masker dengan tingkat efektivitas sebesar 86%. Namun tidak semua kantong filter penyedot debu aman dijadikan masker kain ya, hal ini disebabkan tingkat ketebalan filter yang berbeda. Selain itu, kantong filter penyedot debu juga dapat membuat susah bernapas.

Kekurangan masker dari kantong filter penyedot debu terletak pada bahan yang terlalu kaku sehingga tidak pas saat digunakan. Bahan yang kaku dan tidak pas di wajah dapat menyebabkan adanya celah yang memungkinkan partikel dapat mudah masuk melalui hidung dan mulut. Meskipun cukup efektif melindungi diri dari partikel virus, namun masker berbahan kantong filter penyedot debu kurang disarankan. Hal ini karena bahannya yang kaku dan tebal.

5. Masker Kain Saputangan

sumber: pinterest.com

Saputangan merupakan jenis kain untuk masker yang cukup efektif dalam melindungi dari partikel virus lho. Bahkan masker yang dibuat dari bahan saputangan memiliki tingkat efektivitas sebesar 57%. Sebelum membuat masker dari kain saputangan, pastikan bahannya belum terpakai dan bersih ya, sehingga lebih aman saat digunakan.

Selain nyaman digunakan, saputangan banyak dimiliki oleh banyak orang. Sehingga kamu bisa memanfaatkan dengan cara menjahit saputangan menjadi masker yang bisa dipakai berulang kali dan dapat dicuci. Hal ini akan membuat kamu lebih hemat dan juga kreatif dalam memanfaatkan barang-barang di sekitar menjadi barang yang lebih bermanfaat.

6. Masker dari Syal

tempo.co.id

Syal merupakan kain alternatif yang dapat dijadikan sebagai masker dengan tingkat efektivitas melindungi diri dari virus sebesar 49%. Untuk menggunakan masker dari syal, pastikan kamu melilitkan kain syal beberapa kali, dan ikatkan pada dagu sehingga syal tidak goyah.

7. Masker Scuba

sumber: idesendiri.com

Kain scuba menjadi populer sejak adanya Idol Korea Selatan yang menggunakan masker scuba warna hitam. Akhirnya di Indonesia pun mengikuti tren ini dengan mengedarkan masker dari kain scuba. Selain lentur dan dingin, kain ini sangat nyaman ketika digunakan. Kain scuba dengan kualitas premium akan membuat kamu terlindungi dari virus sekaligus lebih stylies.

Jika di Korea masker scuba yang sering ditemui adalah warna hitam, di Indonesia hadir berbagai macam warna masker dari kain scuba, sehingga kamu bisa memilih warna kesukaanmu untuk digunakan setiap kali keluar rumah.

Berbagai jenis kain dapat mudah ditemukan untuk dijadikan sebagai masker. Namun untuk membuat masker kain yang tepat, kamu harus mementingkan faktor kenyamanan saat digunakan. Pastikan kamu memilih jenis kain untuk masker yang tepat, karena selain nyaman digunakan pemilihan kain secara tepat dapat melindungi diri dari partikel virus.
.






0 komentar :

Posting Komentar