Rabu, 16 November 2016

[REVIEW] Garnier BB Miracle Skin Perfector




Holla! Kali ini aku akan mereview produk BB cream yaitu Garnier BB Miracle Skin Perfector. Banyak orang yang memilih hal-hal simple dalam bermake-up, contohnya men-skip foundation dan menggantinya dengan BB cream. Alasannya, agar simpel, nggak terlalu tebel dan nggak terlihat kucel :p (aku contohnya*). Sehingga banyak yang memilih alternatif dengan menggunakan BB cream ini guys.


Selain itu wajah akan tampak cerah natural. Cocok untuk pergi dan ke kampus. Aku sendiri sudah cukup lama pakai Garnier BB Miracle Skin Perfector ini, sekitar 3-4 bulan. Nah, inilah pendapatku mengenai produk ini.

Produk : Mengandung SPF 21 PA ++ (Anti UVA&UVB). Diperkaya dengan sari lemon untuk membantu mencerahkan dengan mengangkat sel-sel kulit mati. Pigmen mineralnya membantu menyamarkan ketidaksempurnaan kulit wajah dengan coverage natural dan tahan lama.

Claim : Membuat wajah tampak cerah, menyamarkan bekas jerawat dan noda hitam, melembabkan dan menutrisi kulit, mengurangi kilap seperti memakai bedak, meratakan warna kulit, mudah diratakan, tidak menyumbat pori-pori, kulit wajah terasa nyaman dan segar, cocok untuk segala jenis kulit.

Shade : Hanya tersedia dalam satu warna, dengan yellow tone yang kuat (cocok untuk warna kuning langsat atau sawo matang).

swatch di tangan

Kemasannya itu berbentuk tube yang higienis dengan isi 18 ml, pas buat dibawa traveling. Waktu diaplikasikan ada efek dingin, wangi lemon khas Garnier sangat tercium namun lama-lama hilang waktu diaplikasikan. Teksturnya ringan, lumayan encer, cepat meresap ke dalam kulit, dan mudah di-blend. Sayangnya, kalau nggak hati-hati waktu mencet tubenya, bisa belepotan kemana-mana. Jadi setiap kali mau pakai BB Cream ini, aku tuangkan sedikit ke punggung tangan, jadi bisa dibaurkan sedikit demi sedikit. Atau kalau mau repot sedikit, ditotol-totol di wajah, lalu diratakan pakai sponge foundation/beauty blender atau brush (senyaman kamu aja). Hasilnya lebih bagus daripada dibaurkan pakai jari. Tapi ya begitu, seukuran biji kacang kedelai saja cukup. Kalau kebanyakan pakai, jadi keputihan warnanya dan terlihat nggak merata.

bentuk packaging

Hasilnya matte finish, tapi untuk yang punya kulit berminyak, bisa dikunci dengan bedak tabur maupun compact powder agar sedikit awet. Untuk kulit kombinasi seperti aku, oil controlnya tergolong biasa saja. 2 jam kemudian sudah mulai berminyak di bagian T-zone (kalo keringetan, udah meleleh kemana-mana) BB cream ini sheer to medium coverage, jadi butuh concealer kalau perlu, terutama untuk mata panda atau jerawat yang ukurannya sudah parah.


Walau katanya suitable for all skin types, tapi berdasarkan review yang pernah aku baca, BB cream ini kurang cocok untuk tipe kulit kering sensitif (karena produk ini ada alkohol, paraben dan pewangi artifisialnya). Untuk yang kulit sangat berminyak pun kurang recommended, karena oil control-nya biasa saja walau sudah di-set pakai bedak tabur di atasnya.
hasil saat kupakai

Pros: Kemasan travel friendly, harganya terjangkau (sekitar Rp 25.000,-) mudah didapatkan di semua supermarket atau minimarket terdekat, mengandung SPF 21 PA +++. 

Bagi kulitku yang kombinasi normal berminyak, BB cream ini tidak bikin breakout dan tidak bikin

Cons: Hanya ada satu shade (cocok untuk kulit kuning langsat atau sawo matang dengan yellow tone yang kuat), oil control biasa saja, lubang tube besar jadi harus hati-hati waktu mengeluarkannya, gampang meleleh saat berkeringat.

Repurchase: No, sekarang masih ada 1 botol buat dihabisin.

Oke, sekian dulu review-ku mengenai Garnier BB Miracle Skin Perfector. Kalau kalian suka dengan postingan semacam ini jangan lupa tinggalkan komen dan thanks for reading! See you on my next post!



18 komentar :

  1. Hai Anggi

    Mamaku suka banget pake ini, aroma ya enak. tp ketika aku cuka, di blend ya kok agak susah ya nyerep ke muka ya agak lama gitu.

    Alsheilaaa.blogspot.co.id

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya maybe di masing-masing kulit beda reaksinya. Kalau kulitku kombinasi ngeblend lumayan mudah but buat area T-zone yang sering bubar kalau keringetan.

      Hapus
  2. Suka pakai BB karena ringan di wajah dan fungsinya sudah mewakili day cream dan foundie.

    BalasHapus
  3. Aku juga pernah pakai bb cream garnier habis itu ga telaten lagi ngerumat ga pakai krim apa2, tapi kayaknya harus mulai dibiasakan lagi deh, biar ttep kinclong ni muka 😁

    BalasHapus
  4. Infonya lengkap sekali. KUdu coba nih :)

    BalasHapus
  5. haha aku gak cocok sama BB cream ini :D bau banget asli.. gak suka banget duh maapkan :(((((( saya mendingan bb cream wardah deh

    http://www.fujichan.net/

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya kalau ngga suka aroma-aroma pasti deh ngga kuat aromanya. makasih udah mampir

      Hapus
  6. Anggi syantik syekaliiii.... Btw kemaren2 aku pake ni nggi, wangi n shadenya pas tapi ntah kenapa kkalo pake krim2an ga bisa rataaaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terima kasih Mbak Hastirin :-D

      Iya coba deh aplikasinya pakai beauty blender atau brush, jangan pakai jari

      Hapus
  7. Waah bisa dicoba nih, kebetulan kulitku normal jadi bole ya...

    BalasHapus
  8. Aku dulu sih enggak cocok, tapi zaman2 belum pakai skincare dengan baik dan benar. Mau coba lagi ahh, kali sekarang OK. :3

    www.vinasaysbeauty.com

    BalasHapus
  9. Garnier BB ini bikin jerawatan ga sih? soalnya beberapa produk BB katanya bisa bikin jerawatan

    BalasHapus
    Balasan
    1. Bergantung cocok atau nggak cocoknya di masing-masing kulit. Kalau ngga cocok ya pasti breakout bisa beruntusan atau timbul jerawat.

      Tapi jerawat juga nggak hanya disebabkan BB cream bisa dari faktor lain Kak

      Hapus